Kabupaten Merauke, Papua Selatan
Serba Serbi

TULUDE UCAPAN SYUKUR MASYARAKAT SUKU SANGIHETALAU,SITARO, DI KABUPATEN MERAUKE.

AAdmin Portal
5,148 views
2 menit baca
Bagikan:
TULUDE UCAPAN SYUKUR MASYARAKAT SUKU SANGIHETALAU,SITARO, DI KABUPATEN MERAUKE.

 

Di penghujung bulan Januari tanggal 31  tahun 2015 di gedung Roos Permai jalan Husein Palela

warga masyarakat Merauke Suku Sangihe Talaud dan Sitaro melakukan pesta Tulude sebagai bentuk

ucapan syukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa atas perlindungan limpahan rejeki dan kesehatan

disepanjang tahun 2014 atau sering di sebut tolak tahun 2014 dan melepaskan tahun yang lama

menyambut tahun yang baru 2015 dengan harapan di tahun yang baru inipun akan sama bahkan

lebih baik lagi. Arti dari kata Sitaro merupakan kumpulan dari nama pulau yang terdiri dari 4 pulau

yaitu :Sanghetalaud, Siau,Tagulandang dan Biaro. Warga Kota Merauke Suku Sangihetalaud dan

Sitaro mengambil tema “ SUTULUMANG I GENGGONALAGI I  KITE MANEPASE  

MAMANGUNG MERAUKE SU GHIGILE  DINGANGU  PUDARAME “ yang artinya dengan

Pertolongan Tuhan kami warga Merauke Suku Sangihetalaud dan Sitaro siap mendukung

Pembangunan di Kabupaten Merauke dalam Nuansa persaudaraan yang rukun dan damai

menuju masyarakat Merauke Cerdas Membangun dan Mandiri.

PestaTulude S biasanya memiliki simbol dengan pemotongan Tamo(tumpeng) yang diberikan

kepada  orang yang lebih tua sambil membaca doa disertai dengan kata-kata dalam bahasa Sangihe

dan rangkaikan dengan tari-tarian adat dari Sangihe Talaud.

Penggelaran Pesta Tulude di Propinsi Papua Kabupaten Merauke di hadiri oleh Pejabat

Pemerintah di Kabupaten Merauke dan masyarakat kota Merake khususnya suku Sangihe Talaud.

Sumber : Imereta

Terakhir diperbarui: