Google Maps Dukung Terjemahan Suara 50 Bahasa
Jakarta - Google Maps layanan peta online terus memperkaya fitur-fiturnya untuk memberikan kemudahan bagi penggunanya khususnya para turis yang kerap mengeksplor ke negara yang belum pernah dikunjungi.
Yang terbaru, kini Google Maps telah diintegrasi dengan Google Translate yang artinya pengguna dapat mencari lokasi dalam bahasa yang digunakan masyarakat di negara tersebut dengan terjemahan via suara.
Misal ketika kita ingin berkunjung ke salah satu lokasi di kota Jepang, namun sulit untuk mengucapkan nama tempatnya, maka fitur ini akan memberikan ucapan yang benar, sehingga kita bisa mengikuti ucapan tersebut untuk bertanya langsung kepada penduduk di kota tersebut.
Dilansir detiKINET dari GSM Arena, fitur ini sudah tersedia untuk perangkat iOS dan Android mulai bulan depan.
Untuk menggunakannya dalam aplikasi di Google Maps akan ada ikon speaker kecil. Ketika ikon tersebut diklik maka akan secara otomatis akan membaca pesan dalam model suara dan bahasa yang diinginkan.
Fitur ini didukung 50 bahasa antara lain Prancis, Jepang, Korea, Mandarin, Spanyol, Rusia, dan banyak lagi. Untuk ke depannya Google memastikan akan mendukung bahasa lebih banyak lagi.
sumber : detik.com