Facebook Rilis Aplikasi Vcall untuk 50 Orang
Facebook Messenger Rooms. (Facebook)
Facebook Messenger Rooms sekarang tersedia untuk gadget kamu. Facebook telah mengumumkan bahwa produk ini merupakan versi yang lebih kaya fitur. Salah satunya yakni aplikasi Vcall untuk puluhan orang.
Untuk menggelar Messenger Room, pengguna harus mengunduh versi paling baru dari aplikasi Facebook dan Messenger. Sementara pengguna di desktop harus mengunduh aplikasi Messenger Desktop dari Microsoft Store atau Mac App Store.
dilansir dari berbagai sumber, aplikasi panggilan video Facebook Messenger memungkinkan 50 orang untuk mengobrol secara bersamaan tanpa batas waktu. Baik melalui aplikasi Facebook utama atau melalui aplikasi Messenger khusus.
Nantinya, anda bisa menetapkan batasan pada siapa yang dapat bergabung dengan panggilan video anda. Atau kamu juga dapat mempublikasikannya kepada siapa pun yang memiliki tautan meskipun mereka tidak memiliki akun Facebook.
"Anda dapat memulai dan berbagi room di Facebook melalui Kabar Berita, Grup, dan Acara, sehingga mudah bagi Anda untuk mampir kapan pun Anda mau," tulis Stan Chudnovsky, wakil presiden Messenger di Facebook.
"Anda juga dapat memilih siapa yang dapat melihat dan bergabung dengan Anda atau menghapus orang dari room Anda dan mengunci room jika Anda tidak ingin orang lain bergabung," sambungnya.
Messenger Room berfungsi seperti aplikasi Zoom, untuk bergabung, anda hanya butuh URL, bukanlah akun. Anda juga dapat membuat room lalu mengirimkannya ke sekelompok orang tertentu, atau mempostingnya sehingga teman-teman anda dapat mudah join atau masuk ke room video.
Stan Chudnovsky, mengklaim bahwa Messenger Room sebenarnya telah lama dikerjakan sebelum covid-19.
"Kami sudah meluncurkan layanan ini semenjak empat tahun lalu untuk pengguna kami yang tinggal di Kanada dan Australia," tegas Chudnovsky.
Langkah Facebook ini dinilai untuk menyaingi layanan konferensi video lain, seperti Zoom, yang aplikasinya mendadak hits di tengah pandemi virus corona.
Sumber : rri.co.id