Mau Sehat, Jangan Makan Camilan Ini
Kudapan paling sering kita santap di waktu senggang. Entah itu camilan berupa kacang, kerupuk, minuman bersoda, atau kue kecil. Tapi tak semua penganan kecil itu bisa sering dinikmati. Sebab, banyak dari makanan itu yang berdampak buruk terhadap kesehatan.
Menurut situs berita Huffington Post, ada lima camilan yang berefek negatif pada tubuh manusia sebagai berikut.
1. Buah atau sayur kalengan
Melihat bentuknya yang bagus, segar, dan basah, tentu saja buah atau sayur dalam kemasan kaleng membuat air liur menetes. Ingin rasanya menyantap kudapan ini. Tapi nanti dulu. Berdasarkan penelitian, penganan ini ternyata mengandung banyak gula buatan guna meningkatkan rasa manisnya. Buruknya lagi, kandungan gizi makanan kalengan jauh lebih rendah ketimbang buah dan sayuran segar.
"Tak cuma itu. Kemasan kaleng juga sering dilapisi pengawet berupa bahan kimia yang sebetulnya beracun bagi tubuh," kata pengamat kesehatan di South Carolina, Tiffany Jackson.
2. Keripik kentang
Kata Jackson, keripik kentang tak cuma mengandung lemak, kalori, dan sodium dalam tingkatan tinggi. Camilan ini juga memiliki zat glisemik sayuran. Dan waktu diproses dengan suhu tinggi, kentang itu akan menghasilkan zat akrilamida. Yakni bahan kimia yang memicu kerusakan saraf.
"Kudapan keripik kentang ini bisa membuat gula darah Anda melonjak tinggi," ujar Jackson.
3. Kue muffin blueberry
Bentuk, tekstur, dan rasa muffin blueberry memang begitu menggiurkan. Sekali ''hap'', mungkin Anda bakal sulit berhenti mengunyahnya. Kecuali jika sudah kenyang. Tapi tahukah Anda bahwa kue muffin itu seperti bom kalori dan gula?
Kata Jackson, untuk menggugah selera pembeli, banyak pembuat kue muffin blueberry yang menambahkan perasa serta gula buatan. Bahkan tak jarang dari mereka yang memberinya dalam porsi berlebihan. Karena itu, Jackson menyarankan pada para penyuka muffin agar mengontrol keinginan mereka menyantap camilan ini.
"Kecuali Anda membuatnya sendiri tanpa zat kimia yang berbahaya," kata dia.
4. Berondong jagung dari microvawe
Merebahkan badan di sofa empuk. Memutar film favorit. Dan menyantap berondong jagung atau popcorn yang dimasak dengan microvawe. Mungkin itu satu kegiatan liburan yang Anda sukai.
Tapi nyatanya popcorn yang dimasak dalam kemasan dan dipanggang dengan microvawe tak baik untuk kesehatan Anda. Sebab, camilan ini mengandung trans lemak yang berdampak buruk bagi badan. Dan bagian dalam kemasan popcorn sering kali dilapisi dengan bahan kimia yang mencegah penganan itu menempel dengan bungkusnya.
5. Minuman soda khusus diet
Minuman soda khusus diet ini sering kali disebut bergula rendah. Jadi bagus untuk orang yang tengah menjalani program pengurangan berat badan. Tapi, menurut Jackson, minuman ini adalah camilan kalengan yang sangat buruk. Sebab, soda diet mengandung zat kimia yang berpotensi menyebabkan kanker dan masalah saraf, serta mengandung pemanis buatan.
Tak cuma itu. Minuman soda diet ini juga memiliki banyak zat fosfor. Dan bila manusia menyerap banyak fosfor ke dalam tubuhnya, kalsium pada tulang akan tersedot. Hasilnya, tulang akan mengalami pengeroposan dini.
sumber:tempo.co