Tim Pemain Bola Kaki PPS Ikuti Liga Centra di Bandung
Merauke - Dinas Pemuda dan Olahraga Pariwisata Ekonomi Kreatif Provinsi Papua Selatan (PPS) mengutus 18 pemain usia 14 mengikuti Liga Centra bola kaki di Bandung Jawa Barat mewakili Papua Selatan.
Dengan mengikuti Liga Centra tersebut, 18 pemain akan diseleksi menuju tingkat nasional persiapan ke usia 16 dan 18. Keberangkatan tim ini dibiayai oleh DPA Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata Ekonomi Kreatif PPS yang sebelumnya mereka diseleksi dari 4 kabupaten di selatan.
"Kita sudah melepas tim bola kaki usia 14 menuju Bandung, Jawa Barat," terang Kadispora PPS, Soleman Jambormias, Selasa(20/6/2023).
Soleman mengatakan, potensi bola kaki di Papua Selatan sangat banyak, tinggal dilakukan pendampingan dan pengembangan secara baik kepada generasi muda.
Untuk persiapan iven PON 2024, Tim KONI PPS sudah berada di Jakarta mengikuti rapat penentuan kuota atlet yabg mengikuti PON. Papua Selatan sebagai DOB hanya dapat mengikuti olahraga perorangan sedangkan olahraga beregu belum bisa diikutkan. Bahkan KONI PPS tengah siap membackup pengurus Cabor agar lebih matang mempersiapkan diri menuju PON Sumut dan Aceh.
"PPS siapkan atletik, pesertanya sudah dikirim mengikuti kejuaraan nasional di Solo sebanyak 32 atlet. Dari Kejurnas di Solo akan dapat melihat kemampuan atlet. Begitu pula tinju, renang dan Cabor perorang lainnya," ungkap Soleman.
"Kalau kemampuan start kita mencapai waktu dan target oleh KONI pusat, maka kita berjuang untuk mereka ikut PON," pungkasnya.(Get)