Pemkab Merauke Alokasikan Anggaran untuk Hewan Kurban
Merauke - Pemerintah Kabupaten Merauke mengalokasikan anggaran senilai Rp 500 juta untuk bantuan hewan kurban bagi masyarakat setempat.
Pernyataan ini diungkapkan Bupati Merauke Romanus Mbaraka, usai launching Kampung wisata di Distrik Sota, Kamis (22/6/2023).
"Alokasi dana kita sekitar Rp 500 juta dan kita akan berikan kepada saudara-saudara kita yang memang pantas menerima lewat pengurus Masjid yang ada," ucap Romanus kepada wartawan.
Selain itu, Romanus menyampaikan secara pribadi juga akan disediakan hanya saja tidak disebutkan berapa banyak hewan kurban yang akan disumbangkan. Mekanismenya sama, akan diserahkan melalui pengurus agar dapat dibagikan sesuai dengan sasaran yang sudah disepakati.
Bantuan tersebut sebagai wujud perhatian pemerintah kabupaten kepada umat muslim dan juga perwujudan toleransi antar umat beragama di wilayah Merauke, Papua Selatan. Sebagaimana diketahui, Merauke adalah daerah yang masyarakatnya heterogen atau yang didiami dari berbagai suku, agama maupun ras dan menjalani hidup dengan rukun dan damai, sehingga Merauke dijuluki sebagai Indonesia Mini.(Get)