Empat Paslon Gubernur Wagup Papua Selatan dan Bupati-Wabup Merauke Ikut Mencoblos
Merauke - Empat Pasangan Calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Selatan dan Bupati dan Wabup Merauke ikut melakukan pencoblosan di hari pencoblosan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, Rabu, (27/11/2024).
Masing-masing mencoblos di TPS terdekat sesuai alamat tempat tinggal. Pantauan media ini untuk Calon Gubernur Papua Selatan nomor urut 3 Romanus Mbaraka melakukan pencoblosan di TPS 12 Kelurahan Mandala, Calon Gubernur nomor urut 4 Apolo Safanpo di TPS 002 Kelurahan Maro. Calon Gubernur nomor urut 2 Nikolaus Kondomo mencoblos di TPS 004 Kelurahan Karang Indah.
Kemudian Calon Bupati Merauke nomor urut 3 Hendrikus Mahuze dan Calon Bupati Merauke nomor urut 4 Yoseph Bladib Gebze melakukan pencoblosan di TPS 11 Kelurahan Karang Indah Distrik Merauke. Calon Bupati nomor urut 1 Guntur Ohoiwutun coblos di TPS 003 di Kelurahan Karang Indah.
Apolo Safanpo kepada wartawan mengajak seluruh masyarakat ikut nenyalurkan hak pilihnya untuk memilih calon pemimpin lima tahun ke depan. Serta mengawal seluruh proses agar berjalan sesuai harapan. Apapun hasilnya harus legowo untuk menerima dan sama-sama mendukung pimpinan terpilih untuk menjalankan tugas pelayanan publik di Papua Selatan maupun di empat kabupaten cakupan.
Senada juga disampaikan Hendrikus Mahuze dan Yoseph Bladib Gebze. Secara umum, pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Merauke dan Papua Selatan pada umumnya berlangsung aman.
Untuk Papua Selatan terdapat 1.889 TPS, 356.147 pemilih (Laki: 183.378 dan Perempuan: 172.769) dan 82 distrik. Adapun calon gubernur dan wagub adalah untuk nomor urut 1 Darius Geliwom-Yusak Yaluwo, nomor urut 2 Nikolaus Kondomo-Baidin Kurita, nomor urut 3 Romanus Mbaraka-Albertus Muyak dan nomor urut 4 Apolo Safanpo-Paskalis Imadawa.
Calon Bupati Merauke nomorurut 1 Guntur Ohoiwutun-Prayogo, nomor urut 2 Kristian Gebze-Kusmanto, nomor urut 3 Hendrikus Mahuze-H. Riduwan dan nomorurut 4 Yoseph Bladib Gebze-Fauzun Nihayah.(Get)