SKIPM Menghelat Demo Memasak dan Lomba Mewarnai di Sota
Stasiun KIPM Merauke menggelar kegiatan demo memasak untuk ibu-ibu dan lomba mewarnai untuk anak-anak yang bertempat di kantor Wilker KIPM Sota, Kamis (11/7/2019). Wilayah perbatasan Sota dipilih menjadi salah satu tempat kegiatan Bulan Bakti Karantina dan Mutu tahun ini. Dalam pembukaan kegiatan demo memasak, Kepala Stasiun KIPM Merauke memberikan edukasi tentang mengenal kepiting jantan dan kepiting betina kepada peserta kegiatan.
Bahan untuk kegiatan demo memasak kali ini salah satunya adalah kepiting bakau. Pengetahuan ini diberikan untuk mendukung terselenggaranya Peraturan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 56/PERMEN-KP/2016 tentang LARANGAN PENANGKAPAN DAN/ATAU PENGELUARAN LOBSTER (Panulirus spp.), KEPITING (Scylla spp.), DAN RAJUNGAN (Portunus spp.) DARI WILAYAH NEGARA REPUBLIK INDONESIA. Turut memeriahkan kegiatan darmawanita dari Kodim, Polsek, Imigrasi, Kesehatan Pelabuhan, PKK dan masyarakat sekitar.
Jenis masakan yang didemokan oleh ibu-ibu pegawai Stasiun KIPM Merauke adalah kepiting asam manis dan pesmol ikan mujair. Kegiatan memasakpun semakin asik setelah hasilnya bisa dimakan bersama.
Tidak hanya itu, Stasiun KIPM Merauke juga memberikan dorprize kepada ibu-ibu peserta yang terinteraktif selama mengikuti kegiatan.
Untuk lomba mewarna kalangan anak-anak diikuti siswa SD YPK Sota dan Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Al Ma’arif Sota yang berjumlah sekitar 30 orang. Dikesempatan itu, Stasiun KIPM Merauke memberikan 10 hadiah hiburan untuk anak-anak yang dinilai cukup baik dalam hasil mewarnai. "Diharapkan dapat memberikan perhatian kepada masyarakat di perbatasan dan memberikan manfaat yang besar dalam memanfaatkan ikan disekitar kita, " pungkas Nikmatul Rochmah.
0 komentar
belum ada komentar